Rumus 16 Tenses Bahasa Inggris dan Tips Belajar Menguasainya

Rumus 16 Tenses Bahasa Inggris dan Tips Belajar Menguasainya - Berdasarkan fungsinya, Tenses adalah sebuah bentuk kata kerja bahasa Inggris yang digunakan untuk menunjukkan suatu waktu. Tenses tersebut bisa membuat sebuah pernyataan terlihat lebih jelas waktu terjadinya. Apakah sekarang, masa lalu, masa depan, atau masih berlangsung.

Rumus 16 Tenses Bahasa Inggris dan Tips Belajar Menguasainya
Google Image - Rumus 16 Tenses Bahasa Inggris dan Tips Belajar Menguasainya

Seberapa pentingnya tenses? Tenses secara konsep aka memberi tahu kalian kapan suatu aktivitas tersebut terjadi atu berlangsung. Jika kita tidak tepat dalam menggunakan tenses, pasti akan membuat bingung. Tenses itu ada berapa? Secara umum, terdapat empat jenis tenses yang perlu dikuasai penutur bahasa Inggris. Keempat tenses tersbeut yakni present tense, future tense, continuous tense dan past tense. Namun, secara keseluruhan ada 16 tenses yang bisa dikuasai.


Rumus 16 Tenses Bahasa Inggris dan Tips Belajar Menguasainya

Berikut ini merupakan kumpulan tenses yang wajib kalian ketahui dalam bahasa inggris. Kami juga telah menyediakan bentuk contoh kalimat dalam bentuk kalimat positif, kalimat negatif dan interogatif (tanya). Semoga bermanfaat.

1. Simple Present Tense

Pengertian Simple Present Tense ialah sebuah tenses yang digunakan untuk menunjukkan fakta, kebiasaan, dan keadaan umum yang terjadi pada saat ini.

Kata sinyal: every, normally, always, never, often, sometimes, seldom, usually

Kalimat positif (Subject + Verb untuk Subjek Jamak/ Verb-s/es untuk Subjek Tunggal + Complement) = I dance alone in the garden; She plays badminton in the field.

Kalimat negatif (Subject + to be: am/are/is / do/does + not + complement) = I do not  dance alone in the garden; She does not play badminton in the field.

Kalimat tanya (Do/does + Subject + Verb 1 + Complement?) = Does she badminton in the field?

Baca juga: 50 Contoh Kalimat Present Tense


2. Present Continuous Tense

Tense ini digunakan untuk mengatakan sebuah kegiatan yang sedang berlangsung (continuous). Yang paling penting dari tense ini adalah tentang durasi waktu untuk kata kerja yang digunakan.

Kata sinyal: now, just now, at the moment, right now, Look!, Listen!, 

Kalimat positif (Subject + am/are/is + Verb-ing + Complement) = We are learning English.

Kalimat negatif (Subject + am/are/is + Not + Complement) = I am not learning English.

Kalimat tanya (Am/are/is + Subject + Verb-ing + Complement?) = is he learning English?


3. Present Perfect Tense

Tense ini dipakai untuk menunjukkan sebuah kejadian yang telah selesai dan fokus kepada hasilnya.

Kata sinyal: not yet, till now, ever, already, just, never, so far.

Kalimat positif: (Subject + has/have + Verb3 + Complement) =  She has submitted her homework.

Kalimat negatif: (Subject + has/have + not + Verb3 + Complement) = I have not submitted my homework.

Kalimat tanya: (Has/have + Subject + Verb3 + Complement?) = Have they submitted their homework?


4. Present Perfect Continuous Tense

Tense ini dipakai untuk menunjukkan sebuah kegiatan atau aktifitas yang dimulai pada masa lampau dan terus berlanjut sampai saat ini. Biasanya aksi yang menggunakan tense ini mempunyai durasi waktu tentu dan mempunyai relevansi dengan kondisi sekarang. Berikut ini merupakan tipsnya:

Kata sinyal: for the past ... , since, the whole week.

Kalimat positif (Subject + has/have + been + Verb-ing + Complement) = He has been watching movie since 3 hours.

Kalimat negatif (Subject + has/have + not + been + Verb-ing + Complement) = We have not been eating for 2 days.

Kalimat tanya (Has/have + Subject + been + Verb-ing + Complement?) = Has she been worrying you since a month?


5. Simple Past Tense

Tense ini dipakai untuk menunjukkan suatu kejadian di masa lampau. Berikut ini merupakan tips kata dan juga contoh kalimatnya dalam bentuk positif, negatif dan interogatif.

Kata sinyal: last month, yesterday, last year, in 1996, this morning.

Kalimat positif (Subject + Verb2 + Complement atau subject + was/were + Complement) =  She slept in the bathroom.

Kalimat negatif (Subject + did/was/were not + Verb1 + Complement) =  She did not speak for 3 years.

Kalimat Intergogatif (tanya) (Did + Subject + Verb1 + Complement? atau Was/were + Subject + Complement?) = Did you hear the information about him?

Baca juga: Contoh kalimat dalam past tense LENGKAP


6. Past Continuous Tense (Berlangsung dimasa lampau)

Tense ini bisa menunjukkan suatu kejadian yang sedang terjadi pada masa lampau. Biasanya ada dua kejadian terjadi di masa lampau dan kejadian yang diinterupsi tersebut yang menggunakan tense ini.

Kata sinyal: while, as long as, while, at this time dan juga yesterday.

Kalimat positif (Subject + was/were + Verb-ing + Complement) = We were waiting bus when she called.

Kalimat negatif (Subject + was/were + Not + Verb-ing + Complement) = I was not worrying her when she left me.

Kalimat tanya (Was/were + Subject + Verb-ing + Complement?) = Was I speaking English fluently when my teacher called?


7. Past Perfect Tense

Tense ini dipakai untuk menunjukkan sebuah kejadian yang terjadi sebelum suatu waktu di masa lampau. Tense ini lebih menekankan hasil daripada durasi kejadiannya. Biasanya digunakan untuk menunjukkan sebuah kejadian dan menunjukkan yang mana yang terjadi terlebih dahulu di antara dua kejadian itu.

Kata sinyal (tanda, isyarat): already, until that day, yesterday, till three days ago.

Kalimat positif (Subject + had + Verb3 + Complement) = I had seen him before he met up with his friends yesterday.

Kalimat negatif (Subject + had + not + Verb3 + Complement) = We had not finished our homework before the time is up yesterday.

Kalimat tanya (Interogatif) (Had + Subject + Verb3 + Complement?) = Had she finished her homework before she went out yesterday?


8. Past Perfect Continuous Tense

Tense ini digunakan untuk menunjukkan sebuah aksi yang terjadi pada masa lalu. Kegiatan tersebut juga sudah selesai pada waktu tertentu di masa lalu. Tense ini menekankan pada waktu atau durasi kejadiannya. Tense ini biasanya digunakan dalam Reported Speech.

Tanda/Kata sinyal: all day, for, since, the whole day.

Kalimat positif (Subject + had + been + Verb-ing + Complement) = She had been waiting you for three hours.

Kalimat negatif (Subject + had + not + been + Verb-ing + Complement) = I had not been eating for 3 days.

Kalimat tanya/Interogatif (Had + Subject + been + Verb-ing + Complement?) = Had They been playing games for six hours?


9. Simple Future Tense

Tenses atau Rumus Bahasa Inggris yang kali ini biasa digunakan untuk menunjukkan sebuah aksi atau suatu keadaan yang berada di masa depan.

Kata Tanda atau sinyal: next…, five days later, tomorrow.

Kalimat positif (Subject + will/be going to + Verb1 + Complement) =  I am going to make a change for this country.

Kalimat negatif (Subject + will not / be not going to + Verb1 + Complement) =  We are not going to eat for three hours later.

Kalimat tanya (Will + Subject + Verb1 + Complement? atau Be + Subject + going to + Verb1 + Complement?) =  Is she going to wait you?

Baca juga: Kumpulan Contoh Kalimat Future Tense!


10. Future Continuous Tense

Tense yang dipakai untuk menunjukkan sebuah aksi atau keadaan yang akan terjadi pada suatu waktu di waktu yang akan datang.

Kata sinyal/tanda : tomorrow morning, in ten years.

Kalimat positif (Subject + will / be going to+ be + Verb-ing + Complement) =  I will be waiting you.

Kalimat negatif (Subject + will not / be not going to + be + Verb-ing + Complement) = I will not be waiting for you.

Kalimat tanya (Am/are/is + Subject + Verb-ing + Complement?) = Are you going to be waiting for me?


11. Future Perfect Tense

Dipakai untuk menunjukkan aksi yang akan berakhir di masa depan.

Kata tanda/sinyal: next…, in a week.

Kalimat positif (Subject + will have + Verb3 + Complement) = I will have finished my study by next week.

Kalimat negatif (Subject + will not have + Verb3 + Complement) = I will not have finished my study in a week.

Kalimat tanya (Will + Subject + have Verb3 + Complement?) = Will I have finished my artwork by tomorrow?


12. Future Perfect Continuous Tense

Rumus Bahasa Inggris atau tenses ini sering dipakai untuk menunjukkan aksi yang akan terus terjadi di masa depan. Tense ini menekankan pada hasil.

Kata tanda/sinyal:  for the last…, all day long.

Kalimat positif (Subject + would + have + been + Verb-ing + Complement) = In 2021, he would have been living here for two years.

Kalimat negatif (Subject + would + not + have + been + Verb-ing + Complement) = In 2021, they would not have been living here for two years.

Kalimat tanya (Would + Subject + have + been + Verb-ing + Complement?) = In 2021, would we have been living here for two years?


13. Past Future Tense

Tense ini digunakan untuk menunjukkan aksi yang seharusnya dilakukan di masa lalu namun gagal (rencana yang gagal).

Kata kata tanda atau sinyal: last day, yesterday, the day before.

Kalimat positif (Subject + would/should + Verb1 + Complement) = I would come to your wedding if you invited me.

Kalimat negatif (Subject + would/should not + Verb1 + Complement) = I would not come to your wedding if you did not invite me.

Kalimat tanya (Would/should + Subject + Verb1 + Complement?) = Would I come to your wedding if you invited me?


14. Past Future Continuous Tense

Tense ini dipakai untuk menunjuk sebuah aksi yang akan dilakukan di masa lampau dan akan berlangsung hingga waktu tertentu di masa lampau. Tense ini menekankan pada waktu atau durasi aksinya.

Kalimat positif (Subject + would/should + be + Verb-ing + Complement) = I would be playing if you had not made me angry yesterday.

Kalimat negatif (Subject + would/should not + be + Verb-ing + Complement) = I would not be playing if you had not made me angry yesterday.

Kalimat tanya (Would/should + Subject + be + Verb-ing + Complement?) = Would I be playing if you did not made me yesterday?


15. Past Future Perfect Tense

Tense ini dipakai untuk menunjukkan suatu aksi yang akan sudah dilakukan di masa lampau namun ternyata tidak dilakukan (rencana yang gagal). Tense ini menekankan pada hasil.

Kalimat positif (Subject + would/should +  have + V3 + Complement) = I would have seen a nice view if I had enough time.

Kalimat negatif (Subject + would/should not +  have + V3 + Complement) = I would not have seen a nice view if I had enough time.

Kalimat tanya (Would/should + Subject + be + V3 + Complement?) = Would I have seen a nice view if I had enough time?


16. Past Future Perfect Continuous Tense

Rumus Bahasa Inggris di tense ini sering dipakai untuk menunjukkan sebuah aksi yang akan sudah dan masih sedang dilakukan di masa lampau, namun sebenarnya tidak terjadi. Tense ini menekankan pada durasi dan hasilnya.

Kata sinyal: unfortunately, for, but, ...

Kalimat positif (Subject + would/should +  have + been + Verb-ing + Complement) = He would have been waiting for me for two hours yesterday but he had left by 7.00 PM.

Kalimat negatif (Subject + would/should not +  have + been + Verb-ing + Complement) = He would not have been waiting for me for two hours yesterday but he had left by 7.00 PM.

Kalimat tanya (Would/should + Subject + have + Verb-ed + Complement?) = Would he have waited for me for two hours yesterday?


Rumus 16 Tenses Bahasa Inggris dan Tips Belajar Menguasainya - Nah, itulah tadi kumpulan rumus 16 tenses bahasa inggris yang bisa kalian pelajari secara mandiri. Semoga bermanfaat. Terimakasih telah mengunjungi katabijakbahasainggris.com

Sherly Tiara Diva
Lulusan Sastra Bahasa Inggris dari salah satu Perguruan Tinggi di Indonesia.

Related Posts